Lawu Ds - Perhutani (29/12/2025) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu Ds mendukung kegiatan penanaman pohon tahap II yang diselenggarakan oleh Lembaga Manajemen Infaq (LMI) Kabupaten Madiun di Bukit Pangangonan, petak 47B, wilayah Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Kare, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Wilis Utara, pada Minggu (28/12/2025).
Kegiatan ini merupakan lanjutan tahap I dari program penghijauan berkelanjutan yang menargetkan penanaman sebanyak 1.000 pohon secara bertahap. Hhal ini sejalan dengan komitmen Perhutani dalam pelestarian lingkungan melalui kolaborasi multipihak.
Administratur KPH Lawu Ds melalui Asper BKPH Wilis Utara, Endro Yulianto, mengapresiasi inisiatif LMI dalam mendukung penghijauan kawasan hutan. Menurutnya, kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian hutan demi keberlanjutan ekosistem.
“Penghijauan merupakan investasi bagi generasi mendatang. Hutan yang lestari akan menjaga ketersediaan air dan keseimbangan ekosistem, ” tegas Endro.
Senior Vice President LMI Jawa Timur, Agus Hariono, menyampaikan terima kasih atas dukungan Perhutani dan seluruh pihak. Ia menegaskan bahwa penanaman pohon ini merupakan komitmen jangka panjang LMI dalam menjaga keseimbangan alam di kawasan Gunung Wilis.
“Program ini akan terus dilanjutkan hingga target 1.000 pohon tercapai, sekaligus menumbuhkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kawasan hutan dan daerah resapan air, ” ujarnya.
Kegiatan ini didukung BPBD Kabupaten Madiun, Polsek Kare, Dinas Lingkungan Hidup, Pemerintah Desa Kare, Disparpora, Dinas Kesehatan Kabupaten Madiun, PG Rajawali I Unit PG Rejo Agung Baru, serta sejumlah media lokal.@Red.

Salsa